Sosialisasi Vaksinasi Massal Hari Ke 3, Di Serasan Timur

Natuna.MetroIndonesia.co.id
Bupati Natuna Wan Siswandi bersama Wakilnya Rodhial Huda dan rombongan, melakukan sosialisasi dan pemantauan langsung, vaksinasi massal di Serasan Timur. Ini kali ke 3 lawatannya setelah melakukan kunjungan kerja di Subi, Serasan, Desa Batu Berian kecamatan Serasan, dan sekarang di Serasan Timur.

Dalam kunjungan tersebut Bupati bersama Wabup, meminta kepada masyarakat agar mau di vaksin. Sesuai instruksi Presiden, kesehatan masyarakat paling utama.

“Pembangunan boleh berjalan namun kesehatan masyarakat paling utama,”ucap Bupati Wan Siswandi usai memperkenalkan rombongan satu persatu.

Bertempat di gedung pertemuan kantor kecamatan Serasan Timur, Bupati memastikan  jika Vaksin ini halal dan aman. Sebab sudah disetujui oleh Majelis Ulama Indonesia(MUI) Sabtu 12/06/2021.

Jangan percaya terhadap isu yang beredar di Medsos. Vaksin ini berguna untuk menjaga kekebalan tubuh., sehingga tidak mudah diserang COVID-19.

Meski demikian perturan pemerintah tentang  protokol kesehatan harus tetap dijalankan. “Jangan merasa sudah di vaksin kita mengabaikan protokol kesehatan, ” Tambahnya.

Tempat sama, Kapolres Natuna AKBP Ike Krisnadian, sekaligus wakil ketua tim gugus tugas mengaku baru pertama kali menginjakkan kaki di kecamatan Serasan Timur . Kedatangan kami untuk memastikan jalannya vaksinasi massal di kecamatan ini, ucap  Ike.

“Saya berharap masyarakat tidak takut  untuk divaksin, “. Sesuai instruksi Presiden semua masyarakat Indonesia wajib di vaksin. Masyarakat jangan terprovokasi informasi yang tidak jelas. Vaksin ini aman dan halal,ucap Kapolres.

Tidak lupa dirinya menghimbau kembali tentang protokol kesehatan. Kurangi mobilitas diluar rumah. ,”Mari bersama sama berdoa, agar covid -19 cepat berlalu. Dan jangan lupa 5 M , ucap Ike Krisnadian. /Red

Recommended For You

Avatar

About the Author: metro indonesia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *