Hari Ini Kasus Positif Covid – 19 Di Asahan Bertambah 30 Orang

(Foto: Abdat data covid, Kabupaten Asahan)

 

Kisaran, MetroIndonesia.co.id – Jumlah kasus Covid – 19 di Kabupaten Asahan masih terus bertambah. Hari ini kasus terkonfirmasi positif bertambah 30 orang dan suspek 6 orang. Sedangkan untuk kasus sembuh hanya 7 orang, dan meninggal dunia nihil alias tidak ada penambahan.

Demikian info perkembangan virus corona di Kabupaten Asahan disampaikan Kepala Dinas Kominfo H. Rahmat Hidayat Siregar S.Sos selaku juru bicara Satgas Percepatan Penanggulangan Covid – 19 melalui Kabid Media Cetak & Elektronik Arbin Ariadi Tanjung SE kepada wartawan, Kamis (15/07/2021).

Berdasarkan rekapitulasi harian Covid – 19 Kabupaten Asahan tanggal 15 Juli 2021 diketahui bahwa lonjakan kasus konfirmasi positif tersebar di Kecamatan Kisaran Timur 9 orang, Kisaran Barat 4 orang, Aek Kuasan 4 orang, Pulau Rakyat 3 orang, Buntu Pane 2 orang, Pulo Bandring 2 orang, serta Kecamatan Teluk Dalam, Air Joman, Air Batu, Meranti, Aek Ledong, dan Aek Songsongan masing – masing 1 orang.

Kasus suspek tersebar di Kecamatan Kisaran Timur, Kisaran Barat, Pulau Rakyat, Teluk Dalam, Air Batu, dan Sei Dadap masing – masing 1 orang.

Untuk kasus sembuh, tersebar di 4 Kecamatan yakni di Kecamatan Kisaran Timur 1 orang, Kisaran Barat 4 orang, Buntu Pane 1 orang dan Sei Dadap 1 orang.

Sedangkan kasus meninggal dunia hari ini nihil alias tidak ada, kata Arbin Tanjung sembari kembali mengimbau masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan guna mencegah dan memutus mata rantai penyebaran virus corona di Kabupaten Asahan.(jt)

Recommended For You

Avatar

About the Author: metro indonesia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *